Custom Search

Sunday, January 18, 2009

SBY Janji Tasyakuran Jika Target Baznas Tercapai

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berjanji akan menggelar tasyakuran jika perolehan zakat yang diperoleh Badan Amil Zakat Nasional tahun 2009 mencapai angka Rp1 triliun lebih, sesuai dengan yang ditergetkan.

"Saya sampaikan kepada Ketua baznas, jika di negeri yang mayoritas penduduk muslimnya ini, jumlah zakat satu triliun lebih dapat dicapai, maka saya akan ajak Baznas tasyakuran.'' katanya saat berpidato di depan Forum Milad Baznas ke VIII di Hotel Bidakara, Jakarta, Sabtu (17/1/2009).

Perolehan zakat yang diterima Baznas, menurut SBY, tiap tahun semakin bertambah. Dia mencontohkan tahun 2007 lalu totalnya mencapai Rp770 miliar dan tahun 2008 meningkat menjadi Rp930 Miliar. Karenanya, Presiden optimistis target Baznas di tahun dapat tercapai. "Tahun ini Insya Allah kita bisa mencapai Rp1 triliun," harapnya.

SBY juga mengajak semua pihak, terutama umat islam untuk dapat menunaikan zakat dengan benar dan sesuai kewajiban yang diwajibkan oleh agama. Tak cuma itu, dia meminta Baznas selalu amanah dalam mengelola zakat, sesuai dengan UU dan aturan Islam

0 comments:

Related Posts with Thumbnails